Suaraindonesia1-Aceh Tamiang, Seharusnya rehab kecil dapat diselesaikan dengan dana BOS, ungkap Ketua team dari Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Tamiang saat ditemui para Wartawan dikantornya pada Jum’at (26/08/2022).
Mahyal Kasie Kesiswaan pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Tamiang yang juga merupakan Ketua Tim dana Bos, terkait pengggunaan anggaran dana Bos disampaikannya, kalau SD Negeri 1 Bukit Tempurung memiliki 530 orang murid, maka dalam satu tahunnya akan menerima anggaran sebesar Rp. 477.000.000,”ucapnya.
“Kalau saat ini ada air hujan yang menggenangi ruang kelas, hal itu akan sangat mengganggu proses belajar mengajar. Persoalan seperti itu dapat diselesaikan dengan menggunakan anggaran dana Bos, namun harus terlebih dahulu diutamakan untuk kebutuhan yang lebih penting.
Baca: Bupati Dampingi Wali Nanggroe Berkunjung Ke MAA
” Beberapa Sekolah dengan bangunan model lama, memang ventilasinya masih menggunakan kawat ayam dan harus diambil kebijakan untuk mengatasi persoalan-persoalan yang mengganggu proses belajar.
Mahyal menambahkan, untuk memastikan keadaan yang terjadi di SD Negeri 1 Bukit Tempurung, kami akan segera melakukan kunjungan dan memberikan arahan dalam penggunaan anggaran dana Bos,” ungkapnya.(edi.s)