Suaraindonesia1, Pohuwato – Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga disambut hangat oleh masyarakat Kecamatan Patilanggio saat melaksanakan buka puasa bersama di Masjid Nur Yaqin, Jum’at (15/04/2022).
Buka puasa bersama dengan masyarakat menjadi hal yang biasa dilakukan Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga bersama istri, Selvi Mbuinga Monoarfa pada bulan Ramadhan ini.

Terlihat dari bagian dalam hingga luar masjid masyarakat antusias untuk sama-sama berbuka puasa dengan orang nomor satu di Kabupaten Pohuwato ini.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Saipul mengatakan, “Buka puasa seperti ini sudah menjadi bagian bagi kami selaku keluarga, bahkan sebelum menjabat sebagai Bupati agenda buka puasa terus dilakukan,” ujar Saipul.
Lebih lanjut ia menambahkan, “Alhamdulillah hingga saat ini kami masih berkesempatan melakukan buka puasa bersama warga yang ada di Desa Balayo khususnya,” ungkap Saipul.

Terakhir selaku pemerintah daerah dirinya mengharapkan agar tetap konsisten terus menjalankan perintah Allah sampai selesai atau selama sebulan.
“Insyaallah tetap sehat terus dan diberikan kekuatan oleh Allah SWT sehingga puasa selama sebulan bisa dijalankan. Tak lupa saya mengucapkan terima kasih banyak atas kebersamaannya dalam buka puasa bersama yang insyaallah kedepan masih diberi umur panjang dan bisa bertemu lagi,” pungkas Saipul.