Suaraindonesia1, Gorontalo – Demi turut mengembangkan UMKM daerah. ASRI Pohuwato menjalin kerjasama dengan Kamar Dagang dan Insdustri (KADIN) Provinsi Gorontalo.
Sebagaimana yang disampaikan oleh Ketua ASRI Pohuwato, Rizal Ladiku. Usai mengikuti Rapat Kerja Provinsi (Rakerprov I) periode 2022 – 2026 IKADIN Provinsi Gorontalo.
Ia menyampaikan ucapan terimakasih atas kerjasama yang dilakukan. Terutama dalam mengatasi permasalahan utama terkait pemasaran produk.
Baca juga : LaNyalla Dorong Produk Halal Menjadi Pendukung Utama Ekspor Jatim
“Terima kasih kepada Kadin Provinsi Gorontalo, karena telah menfasilitasi untuk pemasaran, melihat permasalahan setiap UMKM ketika produk ready, namun pemasaran yang kurang,” ujar Rizal.
Untuk itu, ia berharap agar adanya kerjasama antara seluruh stakeholder yang ada dalam pengembangan kedepannya.
“Ini membutuhkan kerjasama dengan semua stakeholder. Kami sangat terbantu dengan hadirnya KADIN untuk membantu memperjuangkan UMKM,” ungkapnya.
Sementara itu, KADIN Provinsi Gorontalo mengajak seluruh UMKM yang ada untuk meningkatkan kapasitas dan kualitas produksi dalam menghadapi persaingan Global.
Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua Umum Kadin Provinsi gorontalo Vera Verial.
“Kami akan fokus untuk memajukan produk-produk lokal menjadi produk nasional, karena melihat UMKM di Gorontalo mampu bersaing dengan produk nasional lainnya,” terang Vera.
“Sebab jika ini dimaksimalkan akan menjadi peluang usaha dan dapat meningkatkan profit itu sendiri,” pungkasnya. (Abd)