Exclusive Content:

Bupati Sergei Main Blokir HP Wartawan Ada Apa?

Bupati Sergei H. Darma Wijaya main blokir HP wartawan,...

Pemdes Gajah Makmur Cegah Penularan TBC

Pemerintahan Desa Gajah Makmur Kecamatan Malin Deman melakukan pencegahan...

Airin: Ada Permintaan Saya Mundur Demi Kepentingan Nasional

Mantan Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany diminta mundur,...
BerandaDAERAHGubernur Aceh Ir. Nova Iriansyah, MT, Sebut Aceh Tamiang Salah Satu Yang...

Gubernur Aceh Ir. Nova Iriansyah, MT, Sebut Aceh Tamiang Salah Satu Yang Dianggap Berhasil.

Author

Date

Category

 

Suaraindonesia1-Aceh Tamiang – Humas: Aceh Tamiang terus berkembang sejak menjadi daerah otonom. Kabupaten yang lahir dari pemekaran Aceh Timur ini dianggap berhasil. Inilah satu dari penegasan Gubernur Aceh, Ir. Nova Iriansyah, MT, tentang eksistensi kabupaten bergelar Bumi Muda Sedia, saat menjadi Inspektur Upacara peringatan HUT Aceh Tamiang ke 20, Senin (11/4/22) kemarin, di lapangan upacara kantor Bupati setempat.

“Sejak menjadi daerah otonom, kabupaten ini terus berkembang. Menurut penilaian Kementerian Dalam Negeri, dari 57 daerah pemekaran baru periode 1999-2010, hanya 13 daerah yang pemekarannya dianggap berhasil. Kabupaten Aceh Tamiang adalah salah satunya,” sebut Gubernur Nova yang disambut tepuk tangan peserta dan tamu upacara.Nova

Menyampaikan amanatnya selaku inspektur upacara kemarin, Gubernur Nova banyak memberikan pujian terhadap Aceh Tamiang. Dikatakannya, dengan kemajemukan yang ada, tidak mudah menjadi pemimpin di kabupaten yang menjadi pintu masuk Aceh tersebut. keberhasilan yang diraih, urainya, adalah berkat komunikasi, koordinasi, kolaborasi aktif antar semua komponen pembangunan yang ada.

Baca: PKS Kota Bitung Menggelar Iftor dan Ta’jil On The Road Ramadhan 2022

“Kerja sama ini perlu ditingkatkan lagi agar daerah bisa lebih berkembang,” ujarnya menganjurkan.

Dalam aspek Tata Kelola Pemerintahan, ujar Nova, secara berturut-turut Kabupaten Aceh Tamiang delapan kali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Begitu juga dalam hal Penyelenggaraan Pemerintahan Berbasis Elektronik, Aceh Tamiang menjadi yang terbaik di Aceh.

Lebih lanjut Gubernur Nova menambahkan, dari aspek Kepatuhan Penerapan Standar Pelayanan Publik, Kabupaten Aceh Tamiang mendapat Penghargaan Penilaian Kepatuhan Standar Pelayanan Publik Tahun 2021 kategori Zona Hijau dari Ombudsman RI.

“Hal ini menjadi indikator, pelayanan publik di daerah ini semakin baik,” tuturnya lagi.

Keberhasilan lain yang dipuji oleh Gubernur Nova adalah capaian vaksinasi massal Covid-19. Hingga awal April 2022, Aceh Tamiang menjadi salah satu daerah tertinggi pelaksanaan vaksinasi di Aceh. Penerima vaksinasi dosis pertama telah mencapai 85,5 persen dan dosis kedua mencapai 74,1 persen.

“Terima kasih dukungan seluruh masyarakat, tenaga medis, TNI/Polri, dan seluruh pihak yang mendukung program ini. Harapan kami, vaksinasi booster bisa didukung lebih baik agar ekonomi kita bisa berjalan normal dan semakin kuat,” harap Nova.

Di ujung amanatnya, Gubernur Nova optimis Aceh Tamiang akan semakin maju dan berkembang dengan mengoptimasi segala potensi ekonomi yang ada.

“Dengan potensi tersebut, Aceh Tamiang akan mampu berkembang dan masyarakatnya sejahtera. Selamat Hari jadi ke-20, harapan kami Aceh Tamiang terus berkembang dan maju,” pungkas Gubernur Aceh ke dua puluh satu tersebut.

Bupati Aceh Tamiang, Mursil, SH, M.Kn, dalam kesempatan kemarin mangaku tersanjung atas kehadiran Gubernur Nova. Terlebih bersedia menjadi Inspektur Upacara sekaligus mengenakan pakaian kebesaran masyakarat Aceh Tamiang.

“Kami tersanjung, di tengah kesibukan Pak Gubernur, masih mau menyempatkan diri datang ke kabupaten kami,” kata Mursil.

Meski cuaca cukup cerah, upacara berlangsung lancar dan ditutup dengan penyerahan bantuan kepada sejumlah masyarakat dan hadiah bagi penyuluh pertanian dan kelompoktani berprestasi.(edi.s)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent posts

Recent comments