Kaimana-suaraindonesia1, Kunjungan Bupati Kaimana Freddy Thie didampingi Pj. Sekretaris Daerah Arsani, SE, MM., usai mengikuti Rakornas PANSIMAS III, yang dilaksanakan di Auditorium Kementerian PUPR, berkunjung ke Ruang Meeting Kementerian PUPR pada hari Kamis (25/11/2021) guna bertemu dan bertatap muka langsung dengan Menteri Basuki Hadimuljono beserta Jajarannya.
Kunjungan Bupati Kaimana Bersama Pj. SEKDA berkesempatan untuk berbincang-bincang lebih intens dengan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono bersama jajarannya di ruang meetingnya. Dalam kesempatan tersebut Bupati Kaimana menyampaikan kebutuhan-kebutuhan infrastruktur yang dibutuhkan dan menjadi perhatian serius bagi pemerintah di Kabupaten Kaimana, dan juga kebutuhan akan sarana dan prasarana pendukung bagi pembangunan di Kabupaten Kaimana.

Menteri PUPR Basuki sangat mendukung perencanaan pembangunan yang disampaikan dalam kunnungan Bupati Kaimana, dan menjadi catatan bagi Dirjen dan Kepala Balai untuk menindaklanjuti masukan-masukan yang disampaikan Bupati Kaimana terkait kebutuhan yang menjadi perhatian untuk dilakukan di Kabupaten Kaimana.
Pewarta:Rahman.P