Jakarta, suaraindonesia1 – Minggu 13 Maret 2022 pukul 13.00 WIB, berlokasi di aula Apartement Batavia, Benhil – Tanah Abang, Rumah Guyub Tenabang yang merupakan kumpulan lebih dari 31 ormas lokal maupun nasional yang ada di Tanah Abang mengadakan silaturahmi sekaligus pertemuan kedua setelah pertemuan pertama yg dilaksanakan di thamrin city bulan januari 2022 yang lalu.
Acara ini dihadiri oleh ketua-ketua dan perwakilan berbagai macam ormas dan tokoh-tokoh masyarakat tanah abang guna membahas struktur organisasi dan program kerja srategis dari Rumah Guyub Tenabang, sebuah organisasi induk yang diharapkan menjadi semacam badan musyarawarahnya semua Ormas dan tokoh-tokoh masyarakat yang ada di tanah abang.
Setelah beberapa jam berdiskusi dan bermusyawarah, para sepuh, tokoh agama dan ketua-ketua berbagai ormas di tanah abang sepakat memilih 9 anggota majelis syuro rumah guyub tanah abang yang terdiri dari M. Yusuf Muhi atau babe ucu, kemudian Babe dedi syukur, Bapak agus iskandar, Bang H. Alam, bapak KH. Romli Izhaque, bang H muhammad Yamin (H. Maming) , Bang Cepy, Bang Abdullah tokoh masyarakat kelurahan Gelora Senayan dan bang Oji Nata.
Baca: Ketua Umum APERLINDO JOHN MANOPPO: Pilih Lampu yang Tepat Untuk Hemat Listrik
Majelis Syuro yang hadir selanjutnya mengadakan rapat perdana dan menghasilkan keputusan memilih Ketua dan wakil ketua, yang bersifat kolektif kolegial dari rumah guyub tanah abang. Ketua terpilih Yaitu Bang H. Heru Nuryaman dan Bang H. Okis Bangkit.
Insya Allah dalam waktu dekat akan diadakan pertemuan lanjutan untuk menetapkan struktur kepengurusan dari Rumah Guyub Tenabang yang akan mengakomodir semua elemen Ormas yang ada di Tanah Abang. Selain membentuk legalitas perkumpulan Rumah Guyub, program kerja berikutnya akan membentuk badan usaha sebagai salah satu perjuangan aspirasi mengelola investasi lingkungan yang ada di Tanah Abang pada khususnya, dan Jakarta pada umumnya.
Reporter, Djuli Asnawi/Jerry patty