SBD Suraindonesia1–Kepala Satuan Lalu Lintas Polres SBD IPTU Waya Suardika,SH. menilai kesadaran berlalu lintas masyarakat Sumba barat daya masih rendah. Hal itu terlihat dari operasi patroli Rutin sejak Januari -September tahun 2022. Petugas Satlantas masih sering menemukan warga yang tidak mematuhi aturan berkendara yang baik dan sesuai aturan lalu lintas.
Menurutnya, masyarakat masih perlu diedukasi tentang peraturan lalu lintas.
“Di lapangan kita tak jarang menemukan pengendara yang beralasan tak logis saat terjaring razia, seperti tidak memakai helm. Mereka selalu saja berkilah,” ujar Kasat di ruang kerjanya, Senin ( 5/9/2022).
Menurut dia, pelanggar lalu lintas menganggap peraturan lalu lintas itu sesuatu hal yang sepele. Padahal, misalnya, menggunakan helm merupakan salah satu sikap berkendara yang baik. Gunanya untuk melindungi kepala pengendara apabila terjadi kecelakaan.
Baca: Hadiri Pisah Sambut di Desa Palopo, Nasir Giasi Ingatkan Hal Penting Kepada Kades Terpilih
“Dari momen operasi sering di Kasih Sosialisasi Lewat Media Sosial ini kami meminta masyarakat agar tertib berlalu lintas. Kami terus sosialisasi agar kesadaran pengendara meningkat,” ungkapnya.( Tibo Suaraindonesia)